GELAR MAPABA, PMII STIUDA DORONG ANGGOTA BERLITERASI

 

Doc: Istimewa

SahabatLiterasi_Bangkalan,. Komisariat PMII STIUDA Bangkalan, menggelar MAPABA ke-V, yang direalisasikan di gedung auditorium Pon-Pes Darussholah Pakong, Modung, Bangkalan.

Acara yang dibuka pada hari minggu 9 Oktober 2022 ini akan dilaksanakan selama tiga hari mulai hari minggu sampai hari selasa (9-11/10/22), acara ini, turut dihadiri oleh pengurus PC PMII Bangkalan, Mabinkom, Senior stiuda, dan kader PMII STIUDA. 

Kegiatan acara ini mengangkat sebuah tema "implementasi ideologi guna mewujudkan kader militan melalui literasi" dengan tujuan anggota dapat menjadi kader yang militan dan mewujudkan hard skill dengan literasinya.
Doc: istimewa 

Ahmad, sebagai ketua OC menaruh harapan besar kepada para peserta agar mengikuti kegiatan ini dengan serius, sebagai bentuk proses yang sebenarnya di PMII, Sampainya.

"Selain itu juga berharap dengan tema yang diangkat agar melahirkan kader PMII yang tidak hanya pandai berbicara saja tapi juga menyalurkan ilmunya melalui tulisan, imbuhnya.

Selaras dengan apa yang diharapkan oleh Hoiri, selaku ketua komisariat PMII STIUDA "bahwa mapaba ini awal sahabat sahabat sekalian untuk masuk organisasi PMII, maka memang harus menata niat dan mindset kalian dalam mengikuti PMII" sambutnya.

Doc: istimewa

Dan juga berharap agar para peserta sekalian dapat mengikuti kegiatan ini dengan tuntas, agar dapat bertotalitas dan mengenal PMII yang sebenarnya. 

“Saya berharap sahabat-sahabat perta serius nan hidmat dalam mengikuti proses Mapaba dan menjadi anggota yang totalitas dan produktif” imbuhnya.

Selanjutnya, Khoiri menegaskan terkait pentingnya mahasiswa berorganisasi untuk dapat menampah ilmu, wawasan, dan relasi.

“Pentingnya mengikuti organisasi bagi mahasiswa karena mengikuti organisasi ini akan menambah pengalaman dan ilmu pengetahuan mahasiswa itu sendiri termasuk mengikuti organisasi akan bernilai lebih untuk menambah wawasan seorang mahasiswa.” Pungkasnya.


Oleh: Nurul imam

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "GELAR MAPABA, PMII STIUDA DORONG ANGGOTA BERLITERASI" 1 Response to "GELAR MAPABA, PMII STIUDA DORONG ANGGOTA BERLITERASI"

Posting Komentar

Tag Terpopuler